skip to main content

PENDAMPINGAN VERIFIKASI KOLEKSI PASCA PENETAPAN KLASIFIKASI KOLEKSI PERPUSTAKAAN DI SD NEGERI MANYARAN 01 SEMARANG

*Tri Handayani  -  Department of History, Faculty of Humanities, Diponegoro University, Indonesia
Endah Sri Hartatik  -  Department of History, Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract

ABSTRAK

Verifikasi koleksi perpustakaan menurut Peraturan Perpustakaan Nasional Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2019 tentang Perubahan Atas  Peraturan Kepala Perpustakaan Nasional Nomor 3 Tahun 2016 tentang Kebijakan Pengembangan Koleksi Perpustakaan Nasional pada prinsipnya adalah kegiatan yang dilakukan untuk mengetahui koleksi yang sudah dimiliki dan belum dimiliki, serta untuk mengetahui apakah data yang ada di dalam sistem sama dengan fisik koleksi perpustakaan. Kegiatan tersebut dilakukan dalam konteks pengembangan koleksi perpustakaan. Hal ini sedikit berbeda dengan kegiatan verifikasi koleksi perpustakaan yang dilakukan oleh Tim Pengabdian Kepada Masyarakat di perpustakaan SD Negeri Manyaran 01 Semarang. Verifikasi yang dilakukan untuk menguji kebenaran data koleksi yang ada di dalam Buku Inventaris dibandingkan dengan fisik koleksi yang ada. Metode yang digunakan adalah meode observasi. Dengan metode ini, maka diperoleh peta jalan melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat, jumlah sumber daya pedukung, dana yang diperlukan. Tim pertama menelusur koleksi yang jumlah fisiknya tidak sama dengan jumlah yang ada di dalam Buku Inventaris.  Kegiatan berlangsung lancar karena tim ini adalah bagian dari tim pengabdian kepada masyarakat periode sebelumnya. Dengan demikian mereka lebih cepat menemukan masalah dan menemukan jawabannya.

Kata kunci:  buku inventaris, klasifikasi, koleksi, perpustakaan sekolah dasar, verifikasi

ABSTRACT

Verification of library collections according to the National Library Regulations Number 2 of 2019 about Amendment to the Regulation of the Head of the National Library Number 3 of 2016 about National Library Collection Development Policy in principle, is an activity carried out to determine the collection that is already owned and not yet owned. as well as to find out whether the data in the system is the same as the physical collection of the library. These activities are carried out in the context of developing library collections. This is slightly different from the library collection verification activities carried out by The Public Service Team at the Manyaran 01 Public Elementary School library in Semarang. Verification is carried out to test the correctness of the collection data in the Inventory Book compared to the existing physical collections. The method used is the observation method. With this method, a roadmap for carrying out community service activities is obtained, , the number of supporting resources, the funds required. The first team traces collections whose physical numbers are not the same as the numbers in the Inventory Book. The activity went smoothly because this team was part of the previous period's community service team. .Thus they find problems more quickly and find answers.

Keywords: book inventory, call number, classification, elementary school library, verification

 

Fulltext View|Download

Article Metrics:

  1. Lasa Hs, 2007. Manajemen Perpustakaan Sekolah. Yogyakarta : Pinus Book Publisher
  2. Nurcahyono dkk, 2015. Pedoman penyelenggaraan perpustakaan sekolah. Jakarta : Perpustakaan Nasional RI
  3. Peraturan Perpustakaan Nasional Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2019 tentang Perubahan Atas Peraturan Kepala Perpustakaan Nasional Nomor 3 Tahun 2016 tentang Kebijakan Pengembangan Koleksi Perpustakaan Nasional
  4. Sutarno Ns, Perpustakaan dan Masyarakat, Jakarta, CV. Sagung Seto
  5. Data Pokok Pendidikan Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah pada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset dan Teknologi, https://dapo.kemdikbud.go.id/sp/2/036300, Diakses Juni 2022
  6. Informan:
  7. Nama: Pravita Rachmawati
  8. Usia: 30 Tahun
  9. Pekerjaan: Kepala Sekolah
  10. Status Kepegawaian: Non ASN

Last update:

No citation recorded.

Last update: 2024-05-19 08:46:14

No citation recorded.