skip to main content

Analisis Kekritisan Potensi Mata Air di Desa Jedong, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang

Departement Of Geography, Universitas Negeri Malang, Indonesia

Received: 18 Jan 2023; Revised: 31 Mar 2024; Accepted: 16 May 2024; Available online: 7 Aug 2024; Published: 12 Aug 2024.
Editor(s): Budi Warsito

Citation Format:
Abstract

Desa Jedong merupakan salah satu desa yang terletak di Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang dengan sebagian besar masyarakatnya hanya memanfaatkan mata air untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya. Kondisi mata air di desa tersebut mengalami penurunan debit pada saat musim kemarau, sehingga menyebabkan munculnya potensi kekritisan mata air. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi kondisi ketersediaan air, kondisi kebutuhan air dan menganalisis indeks kekritisan mata air. Kondisi ketersediaan air di Desa Jedong dapat diketahui melalui pengukuran debit mata air dengan menggunakan metode volumetrik yang menghasilkan nilai tertinggi sekitar 67,336 m3 di Bulan Maret dan nilai terendah sekitar 52,113 m3 pada Bulan September. Kondisi kebutuhan airnya dapat diketahui dengan survei secara langsung melalui penyebaran kuisioner dan prolehan data dari instansi desa dengan menghasilkan nilai kebutuhan air sekitar 10,14 m3/Orang/Bulan untuk kebutuhan domestik dan sekitar 58,24 m3/bulan untuk kebutuhan non-domestik. Kondisi kekritisan mata airnya dapat diperoleh dari perbandingan nilai antara ketersediaan dan kebutuhan air. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kondisi indeks kekritisan mata air di Desa Jedong termasuk kedalam klasifikasi mendekati kritis 62% hingga kritis 81%. Hasil tersebut disebabkan karena aliran debitnya mengalami penurunan pada saat musim kemarau dan jumlah pengguna yang telah melebihi dari kemampuan debit mata airnya. Penelitian ini dilakukan sebagai bentuk informasi awal dalam upaya konservasi mata air khususnya di Desa Jedong.

Fulltext View|Download
Keywords: Ketersediaan Air; Kebutuhan Air; Kekritisan Mata Air

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update: 2025-01-21 02:18:22

No citation recorded.