skip to main content

ANALISA PENGARUH SUDUT CONVERGING DUCT PADA PERFORMANSI CONSTANT PRESSURE THERMO VAPOR COMPRESSOR MENGGUNAKAN CFD

*MSK Tony Suryo Utomo  -  Staff Pengajar Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Indonesia
Ahmad Sarip Hidayatulloh  -  Mahasiswa Jurusan Teknik mesin, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract
Desalinasi merupakan teknologi yang berfungsi mengubah air laut menjadi air bersih. Salah satu jenis teknologi desalinasi yang telah teruji adalah MED (Multi Effect Desalination).Teknologi desalinasi MED yang beroperasi pada suhu rendah. Teknologi desalinasi MED merupakan salah satu proses desalinasi menggunakan termal yang efisien. Pada saat ini pengembangan lain dari sistem MED adalah MED-TVC (Multi Effect Desalination-Thermo Vapor Compressor). TVC merupakan bagian yang penting dalam proses desalinasi untuk meningkatkan nilai GOR pada sistem desalinasi MED. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui parameter-parameter yang tepat pada simulasi aliran fluida dalam thermo vapor compressor dan mengetahui pengaruh modifikasi pada converging duct dengan variasi sudut sebesar 5o; 7,5o; 10o; 12,5o dan 15o dengan memvariasikan tekanan pada suction untuk mendapatkan nilai entraiment ratio yang optimum. Hasil simulasi menunjukkan semakin besar sudut converging duct menyebabkan penurunan pada secondary flow, yang menyebabkan penurunan nilai entraiment ratio pada TVC. Pada sudut 5o nilai entraiment ratio TVC sebesar 1,307, sudut 7,5o sebesar 1,267, sudut 10o sebesar 1,247, sudut 12,5o sebesar 1,239 dan sudut 15o sebesar 1,241. TVC dengan sudut converging duct 5o memiliki nilai yang terbaik sebesar 1,307.
Fulltext
Keywords: GOR, Thermo vapor compressor, sudut converging duct, entraiment ratio, CFD, Desa

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update: 2024-11-18 19:39:08

No citation recorded.