Aplikasi Enkripsi Video MPEG dengan Video Encryption Algorithm (VEA) yang Dimodifikasi dengan Algoritma RC4

Abstract
Video adalah salah satu konten multimedia yang sering digunakan seiring maraknya penggunaan smartphone. Seiring dengan perkembangan teknologi maka faktor keamanan untuk menjaga kerahasiaan dari video menjadi hal yang penting agar orang yang tidak berkepentingan tidak dapat melihat gambar dari video. Salah satu metode untuk mengamankan gambar dari video adalah dengan melakukan enkripsi. Metode enkripsi video yang dapat digunakan yaitu algoritma video encryption algorithm (VEA), algoritma ini melakukan enkripsi pada frame I dari video MPEG. Dalam tugas akhir ini algoritma VEA dimodifikasi dengan algoritma RC4 untuk menambah keamanannya. Aplikasi ini dibangun dengan menggunakan metode pengembangan perangkat lunak unified process dan implementasinya menggunakan bahasa pemrograman Java. Dari hasil pengujian, diperoleh hasil bahwa algoritma RC4 dapat meningkatkan tingkat keamanan dari algoritma VEA yang dapat dilihat dari nilai MSE rata-rata video hasil enkripsi algoritma VEA yang dimodifikasi dengan algoritma RC4 lebih tinggi dari nilai MSE rata-rata video hasil enkripsi algoritma VEA, selain itu pengujian juga memperlihatkan bahwa waktu enkripsi yang linier dengan durasi video dan resolusi video.
Article Metrics:
Article Info
Section: Research Article
Related articles
Implementasi Web Service Pada Integrasi Aplikasi Rental Mobil Online
Aplikasi Pengiriman Teks via Email yang Aman dengan Menggunakan Algoritma RSA-CRT
Kriptografi Citra Digital Menggunakan Algoritma Hill Cipher Dan Affine Cipher Berbasis Android
Implementasi Pengamanan MP3 Menggunakan Advanced Encryption Standard
Pengembangan Aplikasi Parental Control Berbasis Android Menggunakan Kriptografi Vigenere Cipher pada Pattern Lock
Aplikasi Gameplay Edukasi Pencegahan Obesitas dengan Menggunakan Algoritma Astar dan Greedy pada Pencarian Jalur Makanan
Last update: 2021-03-06 21:35:02
No citation recorded.
Last update: 2021-03-06 21:35:02
No citation recorded.