skip to main content

Hubungan Asupan Zat Gizi, Aktivitas Fisik, dan Persentase Lemak Tubuh dengan Kebugaran Jasmani

Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Diponegoro, Semarang, Indonesia

Received: 15 May 2019; Published: 15 May 2019.
Open Access Copyright (c) 2019 MEDIA KESEHATAN MASYARAKAT INDONESIA under http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0/.

Citation Format:
Abstract
ABSTRAK
Latar belakang: Kebugaran jasmani merupakan kemampuan individu untuk melakukan aktivitas fisik dengan mudah tanpa mengalami kelelahan yang berlebihan. Kebugaran jasmani akan menunjang kemampuan atlet namun diperlukan asupan yang memiliki kandungan zat gizi yang cukup dan seimbang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan asupan zat gizi, aktivitas fisik, dan persentase lemak tubuh dengan kebugaran jasmani pada atlet taekwondo. Metode: Jenis penelitian ini adalah explanatory research dengan pendekatan cross sectional. Populasi adalah seluruh atlet taekwondo anggota Klub HTC Central Semarang (laki-laki dan perempuan) sebanyak 50 responden. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling, subjek sejumlah 42 orang. Bivariat dianalisis dengan menggunakan uji korelasi Pearson Product Moment dan Rank Spearman. Multivariat dianalisis menggunakan uji regresi linier dengan variabel dummy.
Hasil: Tidak ada hubungan antara tingkat konsumsi energi (p = 0,528, r = -0,100) dan tingkat konsumsi lemak (p = 0,741 r = 0,052) dengan persentase lemak tubuh pada atlet taekwondo. Ada hubungan antara tingkat konsumsi energi (p = 0,035 r = -0,326) dengan kebugaran fisik pada atlet taekwondo. Tidak ada hubungan tingkat konsumsi lemak (p=0,188 r=-0,207). Ada hubungan antara aktivitas fisik (p=0,000 r=0,822) dengan kebugaran fisik pada atlet taekwondo. Ada hubungan antara persentase lemak tubuh (p = 0,005 r = -0,422) dengan kebugaran fisik pada atlet taekwondo. Hasil analisis multivariat menunjukkan bahwa aktivitas fisik merupakan variabel yang paling berhubungan dengan kebugaran jasmani atlet taekwondo. Simpulan: Penelitian ini merekomendasikan agar atlet dapat meningkatkan asupan energi guna mencukupi kebutuhan atlet, serta kebugaran
Fulltext View|Download
Keywords: Asupan Zat Gizi; Aktivitas Fisik; Persentase Lemak Tubuh; Kebugaran Jasmani; Atlet Taekwondo

Article Metrics:

  1. Toho A. Sport Development Index. Jakarta: PT. Index; 2007
  2. Kazemi M, Perri G, Soave D. A profile of 2008 Olympic Taekwondo competitors. 2010;54(C):243–9
  3. Salarkia N, Kimiagar M, Aminpour A. Food Intake, Body Composition and Endurance Capacity of National Basketball Team Players in I.R. of Iran. Med J Islam Repub Iran [Internet]. 2004;18(1):73–7. Available from: http://www.bioline.org.br/pdf?mr04012
  4. Departemen Kesehatan RI. Petunjuk Teknis Pengukuran Jasmani. Jakarta: Direktorat Jenderal Bina Kesehatan Masyarakat; 2005
  5. Nurul L. Asuhan Gizi Olahraga. Yogyakarta: Rapha Publishing; 2015
  6. Maulana MA, Sulistyanto, Soni. Deskripsi Tingkat Konsumsi Energi dengan Kebugaran Jasmani (Pada Siswa Kelas V dan VI Putra SDN Pacing Kabupaten Mojokerto). J Kesehat Olahraga. 2016;
  7. Heriyanto MH. Hubungan Asupan Gizi Dan Faktor Lain Dengan Persen Lemak Tubuh Pada Mahasiswi Prodi Gizi Dan Ilmu Komunikasi UI Angkatan 2009 Tahun 2012. Univ Indones. 2012;
  8. Rahmawati M. Menu Tepat Makanan Atlet 11 Olahraga Terpopuler. Yogyakarta: Pustaka Baru Press; 2015
  9. Sari ID, Rohmawati N, Wahyuningtyias. Hubungan antara Tingkat Konsumsi Makanan, Suplemen dan Status Gizi dengan Tingkat Kesegaran Jasmani (Relation Between Food Consumption, Supplement and Nutrition Status with Physical Fitness). Artik Ilm Has Penelit Mhs 2016 [Internet]. 2016; Available from: http://repository.unej.ac.id/bitstream/handle/123456789/78418/Intan Dwi Sari.pdf?sequence=1
  10. Kartika E. Hubungan tingkat konsumsi gizi (energi, protein, besi) dan status gizi (indeks massa tubuh, kadar hemoglobin) dengan ketahanan fisik pada atlet sepak b ola di PSIS semarang tahun 2006. 2006;
  11. Cornia IG, Adriani M. Hubungan antara asupan zat gizi makro dan status gizi dengan kebugaran jasmani mahasiswa UKM taekwondo. 2018;90–6
  12. Irianto D. Panduan Gizi Lengkap Keluarga dan Olahragawan. Yogyakarta: Andi Yogyakarta; 2006
  13. Nurwidyastuti D. Hubungan Konsumsi Zat Gizi, dan Faktor-faktor Lain dengan Status Kebugaran Mahasiswa Departemen Arsitektur Fakultas Teknik Universitas Indonesia Tahun 2012. Skripsi FKM Univ Indones. 2012;1–113
  14. Ridwan M, Lisnawati N, Enginelina E. Hubungan antara Asupan Energi dan Aktifitas Fisik dengan Kebugaran Jasmani. J Holist Heal Sci. 2017;1(1):1–8
  15. Sukmajati RP. Hubungan Asupan Zat Gizi Mikro Dan Komposisi Lemak Tubuh Dengan Tingkat Kebugaran Mahasiswa di UKM Sepakbola UNY. 2015

Last update:

  1. ANALISIS FAKTOR DETERMINAN KEBUGARAN JASMANI REMAJA PUTRI DI MADRASAH ALIYAH

    Angga Hardiansyah, Aratsia Wahdinia Alamsah, Ines Rohmattul Hinyah, Moh Arifin. Journal of Nutrition College, 12 (2), 2023. doi: 10.14710/jnc.v12i2.36755
  2. Body weight circuit: does it affect fat percentage, muscle and cardiovascular fitness in adult women in singcronous?

    Ridho Gata Wijaya, Willy Ihsan Rizkyanto, Ismail Gani, Ari Iswanto, Dewangga Yudhistira, Galih Pamungkas. Fizjoterapia Polska, 23 (5), 2023. doi: 10.56984/8ZG20B7jJ
  3. CORRELATION BETWEEN PERCENTAGE OF BODY FAT WITH SPEED AND CARDIORESPIRATORY ENDURANCE AMONG FUTSAL ATHLETES IN SURABAYA

    Cici Damayanti, Merryana Adriani. Media Gizi Indonesia, 16 (1), 2021. doi: 10.20473/mgi.v16i1.53-61

Last update: 2024-12-21 11:58:24

No citation recorded.