skip to main content

Pengaruh Konsentrasi Unsur Kalium, Karbon, dan Aerasi pada Bioremediasi Air Limbah Boezem dengan High Rate Algae Pond

Rhenny Ratnawati orcid scopus  -  Fakultas Teknik, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya, Indonesia
Indah Nurhayati  -  Fakultas Teknik, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya, Indonesia
*Venny Yunita Sari  -  Fakultas Teknik, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya, Indonesia
Open Access Copyright (c) 2020 TEKNIK

Citation Format:
Abstract

High Rate Algae Pond (HRAP) adalah salah satu teknologi yang efektif untuk mengolah air limbah domestik. Penelitian ini bertujuan mengkaji pengaruh penambahan unsur kalium (K), karbon (C), dan aerasi terhadap proses bioremediasi air boezem. Reaktor yang digunakan berupa toples kaca berukuran 8 liter dengan komposisi air boezem: kultur alga adalah 25%:75%. Air limbah domestik yang digunakan berasal dari air boezem Kalidami, Surabaya. Pembiakkan alga berasal dari kolam pribadi warga di Sidoarjo. Variabel penelitian adalah penambahan unsur K (0%, 1% dan 3%), konsentrasi C (0 mg/L dan 29,41 mg/L), dan aerasi. Parameter yang diukur adalah konsentrasi COD, MLVSS, dan nilai pH pada hari ke-0, 3, 6, 9, 11, 13, 16, 18. Analisis konsentrasi COD, MLVSS, dan nilai pH dengan menggunakan metode titrimetrik (APHA 5220 C), metode gravimetri (SNI 06-6989.26-2005), dan menggunakan alat pH meter (SNI 06-6989.14-2004). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penurunan konsentrasi COD yang paling optimal terlihat hari ke-6 pada reaktor dengan penambahan unsur K sebesar 3% dan konsentrasi C 29,41 mg/L dengan efisiensi mencapai 46% (45,2 mg/L). Konsentrasi COD pada hari ke-6 penelitian memenuhi baku mutu kelas III berdasarkan Peraturan Daerah Kota Surabaya Nomor 2 Tahun 2004 Tentang Pengelolaan Kualitas Air dan Pengendalian Pencemaran Air dengan nilai yang dipersyaratkan adalah 50 mg/L. Konsentrasi MLVSS tertinggi terdapat pada reaktor dengan penambahan unsur K (1% dan 3%), C (29,41 mg/L), dan aerasi. Konsentrasi MLVSS tertinggi terdapat pada reaktor dengan penambahan unsur K (1% dan 3%), C (29,41 mg/L), dan aerasi. Penambahan unsur K dan C tidak mempengaruhi nilai pH.

Fulltext View|Download
Keywords: aerasi, air boezem; bioremediasi; high rate algae pond; kalium, karbon

Article Metrics:

  1. Badan Standarisasi Nasional. (2004). Cara Uji Kadar Padatan Total Secara Gravimetri SNI 06-6989.26-2005. Badan Standarisasi Nasional. Jakarta
  2. Badan Standarisasi Nasional. (2005). Cara Uji Derajat Keasaman (pH) dengan Menggunakan Alat pH Meter SNI 06-6989.14-2004. Badan Standarisasi Nasional. Jakarta
  3. Eaton, A. D., Clesceri, L. S., & Greenberg, A. E. (2005). Standard Methods for The Examination of Water and Wastewater. Ed. 21. Washington: American Public Health Association
  4. Maiga, Y., Takahashi, M., Somda, T. Y. K., & Maiga, A. H. (2015). Greywater Treatment by High Rate Algal Pond under Sahelian Conditions for Reuse in Irrigation. J. Water Resour. Protect., 7, 1143-1155
  5. Maulidiyah, A. (2017). Studi Potensi Boezem Wonorejo sebagai Sumber Penyedia Air Baku Kota Surabaya. Tugas Akhir. Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya
  6. Nashikin, R., & Shovitri, M. (2013). Isolasi dan Karakteristik Bakteri Pendegradasi Solar dan Bensin dari Perairan Pelabuhan Gresik. Jurnal Sains dan Seni ITS, 2(2), E84-E88
  7. Nurhayati, I., Ratnawati, R. & Sugito. (2019). Effects of Potassium and Carbon Addition on Bacterial Algae Bioremediation of Boezem Water. Environ. Eng. Res., 24(3), 495-500
  8. Nurhayati, I., Ratnawati, R., & Sugito (2018) Degradation of NH3 and BOD in Domestic Wastewater using Algal-bacterial System (pp. 213-218). Surabaya, Indonesia: Prosiding of the Built Environment, Science and Technology International Conference (BEST ICON 2018)
  9. Nurhayati, I., & Ratnawati, R. (2018). Remediasi Lingkungan Tercemar. Buku Ajar. Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
  10. Peraturan Daerah Kota Surabaya No. 02 Tahun 2004 tentang Pengelolaan Kualitas Air dan Pengendalian Pencemaran Air
  11. Prasandra, A. S. P. (2016). Pengolahan Air Boezem Kalidami dengan Menggunakan Alga. Tugas Akhir. Universitas PGRI Adi Buana Surabaya
  12. Pratiwi, S. T. (2008). Mikrobiologi farmasi. Jakarta: Erlangga
  13. Putri, R. L., Hermana, J., & Slamet, A. (2014). Pengaruh Penambahan Glukosa Sebagai Co-subtrate dalam Pengolahan Air Limbah Minyak Solar Menggunakan Sistem High Rate Alga Reactor (HRAR). Jurnal Teknik POMITS, 3(2)
  14. Ratnawati, R., Slamet, A., & Hermana, J. (2011). Efek Penambahan Unsur Kalium dan Aerasi terhadap Kinerja Alga-Bakteri untuk Mereduksi Polutan pada Air Boezem Morokrembangan, Surabaya. Prosiding Seminar Nasional VIII Teknik Lingkungan ITS dan Seminar Nasional VII Ikatan Alumni Teknik Penyehatan Indonesia (IATPI). Surabaya, Indonesia
  15. Ratnawati, R., Nurhayati, I., & Sugito. (2017). The performance of algae-bacteria to improve the degree of environmental health. Proceeding in 2nd International Symposium of Public Health (ISOPH 2017)-Achieving SDGs in South East Asia:Challenging and Tackling of Tropical Health Problems. Surabaya, Indonesia. 17-23
  16. Ratnawati, R., & Talarima, A. (2017). Subsurface (SSF) Constructed Wetland for Laundry Wastewater Treatment. Jurnal Teknik Waktu, 15(2), 1- 6
  17. Selvika, Z., Kusuma, A. B. K., Herliany, N. E., & Negara, B. F. S. P. (2016). The growth rate of the Chlorella sp. at different concentration of coal waste water. Depik, 5, 107-112
  18. Sentosa, A. A., Hedianto, D. A., & Satria, H. (2017). Allegations of eutrophication in Lake Matano are reviewed from the phytoplanton community and water quality. Limnotek Perairan Darat Tropis di Indonesia, 24, 61-73
  19. Slamet, A., Mei, I., & Hermana, J. (2015). Effect of nutrient enrichment, salinity, and pH on HRAP biokinetics with algae culture from Boezem Morokrembangan Surabaya. Proceeding of National Seminar Environmental Technology XII. Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya, Indonesia, 51-60
  20. Urnemi, S., Syukur, E., Purwati, I., & Sanusi, J. (2012). Potensi bakteri asam laktat sebagai kandidat probiotik penghasil bakteriosin terhadap mikroba pathogen asal fermentasi kakao varietas Criollo. Jurnal Riset teknologi Industri (LIPI), 6(13)

Last update:

No citation recorded.

Last update: 2024-03-27 22:03:41

No citation recorded.