skip to main content

ANALISIS KINERJA PROYEK PEMBANGUNAN RUMAH SAKIT BANYUMANIK II DENGAN MENGGUNAKAN EARNED VALUE ANALYSIS (EVA) DAN PROJECT EVALUATION REVIEW TECHNIQUE (PERT)

*Aries Susanty  -  Industrial Engineering Departement Diponegoro University, Indonesia
Adi Luhung Pekerti  -  Industrial Engineering Departement Diponegoro University, Indonesia
Diana Puspita Sari  -  Industrial Engineering Departement Diponegoro University, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengevaluasi kinerja proyek pembangunan Rumah Sakit Banyumanik II serta memberikan rekomendasi penjadwalan ulang atas pelaksanaan proyek teresebut. Penilaian kinerja proyek pembangunan Rumah Sakit Banyumanik II akan dilakukan dengan menggunakan Earned Value Analysis (EVA), sedangkan penjadwalan ulang atas pelaksanaan pekerjaan proyek tersebut akan dilakukan dengan menggunakan metoda Project Evaluation and Review Technique (PERT). Hasil penilaian kinerja proyek dengan menggunakan EVA menunjukkan bahwa pada hari 315, kinerja proyek kurang baik. Perbandingan antara estimasi nilai (value) pekerjaan fisik yang sebenarnya yang telah selesai dengan porsi total estimasi biaya yang sudah disetujui untuk dikeluarkan untuk proyek  selama 315 hari (scheduling performance index) memiliki nilai  kurang dari 1 (76,8%). Pengerjaan proyek tertinggal dari jadwal yang telah ditetapkan. Perbandingan nilai antara estimasi nilai (value) pekerjaan fisik yang sebenarnya yang telah selesai dengan biaya total langsung maupun tidak langsung yang digunakan dalam rangka menyelesaikan proyek sesuai aktivitasnya (cost performance index) selama 315 hari memiliki nilai kurang dari 1 (91,8%). Biaya proyek melebihi biaya yang dianggarkan sampai dengan periode tersebut. Selanjutnya, terdapat beberapa skenario untuk penyelesaian proyek apabila  penjadwalan ulang atas sisa kegiatan dari  proyek dilakukan dengan mengacu pada kondisi proyek pada hari ke-315. Jika sisa kegiatan proyek dipercepat dan proyek dapat diselesaikan dalam kurun waktu 117 hari, maka total biaya yang diperlukan adalah Rp.4.787.828.482, Jika sisa kegiatan proyek  dipercepat dan proyek dapat diselesaikan dalam kurun waktu 113 hari, maka biaya yang diperlukan adalah Rp  4.800.288.482, Jika sisa kegiatan proyek  dipercepat dan proyek dapat diselesaikan dalam kurun waktu 103 hari, maka biaya yang diperlukan adalah Rp.5.014.688.482. Jika sisa kegiatan proyek  dipercepat dan proyek dapat diselesaikan dalam kurun waktu 102 hari, maka baiya yang diperlukan adalah Rp.5.053.453.482; dan jika sia kegiatan proyek  dipercepat dan proyek dapat diselesaikan dalam kurun waktu 94 hari maka biaya yang diperlukana adalah Rp.5.397.573.482.

 

Abstract

This study aims to evaluate the performance of the construction project of Banyumanik II Hospital and provide some recommendations for project rescheduling. Earned Value Analysis (EVA) is used as a method for evaluating a project performance; whereas, Project Evaluation and Review Technique (PERT)are used as a method for project rescheduling. The result of the evaluation of project performance using EVA shows that the construction project of Banyumanik Hospital II has poor performance on day 315. The comparison between the estimation of the original budget that has been earned by actual work completed and the planned time-phased baseline of the value of the work scheduled (scheduling performance index) on day 315 less than 1 (76.8%). Its mean the project behind the schedule. The comparison between the estimation of the original budget that has been earned by actual work completed and actual cost of the work completed on day 315 also less than 1 (91,8%. Its mean the project over cost. Then, based on the condition of the construction project on day 315,  we can make some scenario of project completion. If the project is completed in 117 days,  the total cost for remaining activity  will be IDR  4.787.828.482. If the  project is completed in 113 days, the total cost for remaining activity will be IDR.  4.800.288.482, If the project is completed in 103 days, the total cost for remaining activity will be IDR. 5.014.688.482. If the project is completed in 102 day, the total cost for remaining activity will be Rp.5.053.453.482; and if the project is completed in 94 days, the total cost for remaining activity will be IDR. 5.397.573.482.

Fulltext View|Download
Keywords: earned value analysis; project evaluation and review technique; rumah sakit banyumanik II

Article Metrics:

Last update:

  1. İnşaat Sektöründe Kalite Faktörünün Performans Endekslerine Etkisinin Kazanılmış Değer Analizi (KDA) ile Ölçülmesi

    Mehmet Nurettin UĞURAL, Çağrı ŞAHİN. European Journal of Science and Technology, 2020. doi: 10.31590/ejosat.727794

Last update: 2024-10-09 23:28:19

No citation recorded.