skip to main content
User
Journal Content

Browse

Yang Perlu Anda Tahu: Persiapan Sebelum Submit Artikel

Kunci agar artikel Anda dapat lolos di meja redaksi internal, sehingga dapat diteruskan kepada reviewer eksternal di Politika adalah:

1. Pastikan referensi paper Anda minimal 30 buah, dengan kombinasi utama hanya jurnal dan buku (selainnya tidak dihitung), dengan memenuhi syarat dimana 50 persen dari jumlah referensi adalah referensi terbaru (terbitan 5 tahun ke belakang). Pengalaman kami sebagai tim editor, paper yang ditulis dengan jumlah referensi memadai biasanya juga akan menolong penulis untuk membangun argumen yang memadai juga. Jadi, ketentuan ini tidak sekedar kuantitas, tetapi juga dapat berimplikasi pada kualitas. Walaupun, tentu saja, perlu review lebih lanjut untuk memastikan kualitas argumen.

2. Pastikan bahwa paper Anda memiliki kebaruan perspektif, kebaruan teoritis atau temuan baru, sehingga memberikan kontribusi akademik yang jelas. Tidak sedikit paper yang masuk di Politika adalah paper perskriptif, yaitu paper-paper yang memiliki perspektif "seharusnya politik atau kebijakan" itu bagaimana. Jika sekedar ditulis sebagai rekomendasi bersama-sama dengan bagian simpulan, kadang-kadang uraian perskriptif masih bisa ditoleransi. Tetapi, jika preskripsi tersebut adalah badan utama argumen, tentu perlu menggeser perspektif paper agar menjadi empiris. 

Tidak jarang juga, paper yang masuk berupa kajian teoritis. Tentu, tidak ada larangan. Sepanjang, paper teoritis tersebut merefleksikan diskusi teoritik yang jelas pula. Untuk hal ini, referensi dan referencing melalui literature review adalah kekuatan dari artikel sebagia fondasi membangun argumen.

Sayangnya, ada saja paper teoritik yang tidak ditunjang dengan refleksi dan review teoritik yang memadai. Tulisan lebih banyak asumsi dan opini. Dalam hal ini, penulis perlu memperkuat aspek metodologi penulisan dan literature review. 

3. Pastikan metodologi dan metode Anda jelas dan benar. Bagian ini penting untuk mendukung penalaran tulisan, bahwa judul dan rumusan masalah memang terjawab dan terjabarkan didalam tulisan, dan ditunjang dengan metode penelitian yang benar. Hal ini, dapat dilihat, misalnya melalui cuplikan wawancara, hasil literature review, atau data statistik/survey.

Jadi, secara ringkas, 2 kata kunci paper lolos ke proses review eksternal:

1. Kejelasan argumen

2. Kekuatan bukti-bukti dari argumen tersebut