skip to main content
User
Journal Content

Browse

Q & A: Pertanyaan-pertanyaan yang seringkali ditanyakan penulis ke POLITIKA

1. Saya memiliki artikel, apakah masih memungkinkan untuk terbit di edisi depan nanti?

Mungkin saja, tetapi tidak ada garansi. Sebab, proses manuskrip bisa terbit atau tidak di jurnal kami melalui tahapan seleksi, mulai dari: Editor – Ditolak/ lanjut review – Review oleh Mitra Bestari – kembali ke Editor – ditolak/ revisi oleh penulis – kembali ke Editor – bisa jadi revisi lagi – kembali ke Editor – di tolak/ diterima (mendapat LoA). Dari mekanisme di atas, bisa disimpulkan, terbit tidaknya naskah tidak bisa diketahui dari awal. Ini artinya, publikasi artikel penulis tidak bisa dipesan sejak awal.

2. Bisakah artikel saya diterbitkan di jurnal ini, saya siap membayar sekian juta jika bisa diterbitkan?

Selama kualitas artikel bagus, dan lolos proses seleksi sebagaimana dijelaskan di jawaban pertanyaan pertama, maka artikel bisa di publikasikan gratis tanpa membayar sedikit pun.

3. Saya sudah mengirimkan artikel bulan sekian, tetapi sampai saat ini masih “awaiting assignment”, boleh tahu kenapa lama sekali?

Harap dipahami, bahwa beban (load) artikel yang masuk semuanya akan dikelola oleh Tim Editor. Tidak mungkin ada naskah yang di biarkan begitu saja. Cuma pertanyaannya, berapa lama, ini tidak bisa ditentukan. Sebab, sangat bergantung dengan jumlah artikel sebelumnya yang belum di proses, serta tergantung ketersediaan dari mitra bestari yang akan mereview topik artikel Saudara. Jika Saudara merasa proses yang ada terlalu lama, maka Saudara memiliki hak untuk menarik kembali (withdraw) artikelnya.

4. Artikel saya sudah “In Review”, tapi sudah sekian bulan belum ada perkembangan, boleh tahu ada apa dengan artikel saya?

Jika statusnya sudah “In Review”, artinya artikel Saudar sudah di kirim ke mitra bestari untuk di review. Mengapa lama, bisa jadi karena berbagai hal, diantaranya; (1) Mitra Bestarinya memang slow respon; (2) Di tengah jalan mitra bestari menyatakan tidak bisa menyelesaikan review; (3) Editor menambah/mengganti mitra bestari yang dinilai kurang saat mereview artikel. Beberapa hal tersebut yang membuat proses “In Review” kadangkala berlangsung lama. Jika Saudara merasa proses yang ada terlalu lama, maka Saudara memiliki hak untuk menarik kembali (withdraw) artikelnya.

5. Bolehkah tahu, mengapa artikel saya ditolak tanpa ada catatan koreksian apapun?

Setelah penulis submit artikel, maka artikel akan di cek tingkat similarity (tingkat copy-paste). Jika dinilai aman, maka salah satu editor akan melakukan penilaian. Jika naskah dianggap berkualitas, maka akan dilanjutkan ke proses “In Review”. Sebaliknya, jika naskah memiliki banyak kekurangan, maka umumnya akan langsung ditolak. Nah, penolakan di proses inilah yang biasanya tidak memiliki catatan apapun. Ini adalah hak yang melekat pada Editor dalam menilai kualitas artikel, dan tidak bisa diganggu gugat. Sebaliknya, naskah yang sudah masuk “In Review”, maka dipastikan akan mendapat catatan, baik jika “rejected” ataupun “revision required”.

6. Berapa lama sebenarnya proses publikasi di jurnal ini?

Tidak ada kepastian sama sekali. Sangat bergantung dengan proses yang ada pada masing-masing artikel. Tetapi umumnya, tidak lebih dari 1,5 tahun. Jika dirasa proses terlalu lama, penulis bisa manarik kembali (withdraw) artikelnya.

7. Berapa persen maksimal tingkat similarity (tingkat copy-paste) naskah yang diperbolehkan untuk dipublikasikan di jurnal ini?

Maksimal 20%. Editor masih tetap akan melihat isi naskah bagian apa yang paling banyak muncul dari hasil copy-paste.

8. Saya memiliki artikel, tetapi dihasilkan dari studi Pustaka, bukan riset lapangan, apakah bisa diterbitkan di jurnal ini?

Studi Pustaka atau riset lapangan hanya metode saja, dan kami tidak mempersoalkan itu. Jurnal kami lebih mengedepankan bahwa naskah tersebut merupakan hasil riset, yang ditulis dengan cara yang baik, dan isi tulisan yang menarik dan baru.

9. Saya mahasiswa S2/S3, membutuhkan LoA segera, apakah bisa saya kirimkan naskah ke jurnal ini tetapi bisa mendapatkan LoA lebih cepat?

Tidak bisa. LoA hanya diberikan jika status artikel diterima (Accepted) setelah melalui proses yang cukup panjang sebagaimana dijelaskan di jawaban nomor pertama.

10. Naskah sebaiknya Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris?

Boleh Bahasa Indonesia ataupun Bahasa Inggris. Namun, jika Bahasa Inggris Anda pas-pasan, atau hanya mengandalkan google translate dan grammarly, sebaiknya gunakan Bahasa Indonesia saja. Naskah Bahasa Inggris yang buruk, dalam banyak hal, bahkan membuat gagal penilaian editor sebelum di review oleh reviewer/mitra bestari.