skip to main content

HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI TERHADAP WORD OF MOUTH (WOM) DENGAN INTENSI MEMBELI MAKANAN VEGETARIAN PADA MAHASISWA FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS DIPONEGORO

*Dahniar Febriani  -  Mahasiswa Fakultas Psikologi Undip, Indonesia
Endah Mujiasih  -  Dosen Fakultas Psikologi Undip, Indonesia
Unika Prihatsanti  -  Dosen Fakultas Psikologi Undip, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan tentang kesehatan membuat manusia semakin sadar untuk selalu menjaga kesehatan serta menjauhkan diri dari penyakit. Salah satu cara agar dapat memiliki hidup yang lebih sehat serta menjauhkan diri dari penyakit adalah dengan mengatur pola makan. Pola makan yang sehat biasanya dikaitkan dengan pola makan vegetarian. Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui hubungan antara persepsi terhadap WOM dengan intensi membeli makanan vegetarian pada mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro. Intensi membeli makanan vegetarian merupakan kecenderungan yang mengarahkan seseorang untuk merencanakan pembelian makanan vegetarian. Persepsi terhadap WOM adalah penilaian terhadap pernyataan yang disampaikan oleh seseorang kepada orang lain nonkomersial baik merek, produk maupun jasa. Penelitian ini menggunakan 55 mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro angkatan 2008-2010 sebagai subjek penelitian. Penentuan sampel menggunakan teknik purposive random sampling. Metode pengumpulan data menggunakan skala intensi membeli makanan vegetarian yang terdiri dari 43 aitem valid (α=0,970) dan skala persepsi terhadap WOM yang terdiri dari 36 aitem valid (α=0,941). Hasil analisis dengan metode analisis regresi sedehana mendapatkan rxy=0,630 dengan p=0,000 (p<0,05), artinya hipotesis penelitian ini diterima yaitu terdapat hubungan positif dan signifikan antara persepsi terhadap WOM dan intensi membeli makanan vegetarian. Arah hubungan positif antara kedua variabel tersebut artinya semakin positif persepsi terhadap WOM maka intensi membeli makanan vegetarian pada mahasiswa Fakultas Psikologi angkatan 2008-2010 akan semakin tinggi dan sebaliknya. Persepsi terhadap WOM memberikan sumbangan efektif sebesar 39,7% terhadap intensi membeli makanan vegetarian. Hasil tersebut mengindikasikan bahwa ada faktor lain sebesar 60,3% yang juga turut berperan mempengaruhi intensi membeli makanan vegetarian yang tidak diungkap dalam penelitian ini.

Kata kunci : intensi membeli, persepsi terhadap WOM, makanan vegetarian

Permalink : http://www.ejournal.undip.ac.id/index.php/psikologi/article/view/2891

Fulltext View|Download

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update: 2024-11-02 05:47:01

No citation recorded.