skip to main content

RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN ASET BERBASIS WEB UNTUK OPTIMALISASI PENELUSURAN ASET DI TEKNIK INDUSTRI UNDIP

*Galih Setyo Pambudi  -  Industrial Engineering Departement Diponegoro University, Indonesia
Sriyanto Sriyanto  -  Industrial Engineering Departement Diponegoro University, Indonesia
Ary Arvianto  -  Industrial Engineering Departement Diponegoro University, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Program Studi Teknik Industri (PSTI) adalah salah satu jurusan di Fakultas Teknik Universitas Diponegoro. Pada tahun 2015 PSTI telah memiliki gedung baru sebagai sarana perkuliahannya. Seiring dengan hal itu PSTI juga mendapatkan aset-aset penunjang perkuliahan seperti komputer, meja, kursi dan lain-lain. Namun pengelolaan aset di PSTI saat ini tidak berjalan dengan baik, PSTI tidak mempunyai database aset khusus untuk mempermudah pengelolaan dan penelusuran asetnya. Pengelola aset di PSTI selama ini hanya menggunakan pendataan menggunakan Excel untuk mendata ketersediaan asetnya dan itu juga sudah lama tidak diperbarui. Banyak aset di PSTI yang tidak memiliki nomor inventaris yang telah di berikan oleh Unit Layanan Pengadaan (ULP) Fakultas Teknik. Hal ini menyebabkan susahnya melakukan penelurusan aset. Permasalahan ini sering menyebabkan pengelola aset di PSTI sulit untuk mengetahui kondisi aset itu baik, rusak maupun hilang. Hal tersebut membuat proses penggantian aset PSTI yang rusak di ULP menjadi tidak maksimal. Oleh karena itu, dibutuhkan suatu sistem informasi yang dapat menjalankan proses bisnis manajemen aset menjadi rapi dan terstruktur sehingga pengelola aset jurusan dapat dengan mudah untuk melakukan pengelolaan dan penelusuran aset. Proses perancangan Sistem Informasi Manajemen Aset (SIMA) dimulai dengan identifikasi sistem pengelolaan aset yang berjalan saat ini di PSTI dan membuat sistem baru yang diusulkan. Selanjutnya dari sistem usulan tersebut dirancang DFD (Data Flow Diagram) serta ERD (Entity Relationship Diagram) dan juga desain antarmuka sistem informasi tersebut. Dari tahap perancangan tersebut kemudian dihasilkan sebuah Sistem Informasi berbasis website untuk mengelola aset di PSTI. Selanjutnya dilakukan verifikasi dan validasi untuk mengetahui kesesuaian rancangan sistem dengan hasil akhir SIMA yang telah dibuat. Bagian akhir penelitian ini adalah membandingkan sistem lama dengan sistem baru untuk mengetahui perbedaan yang terlihat setelah diimplementasikannya sistem baru tersebut.

 

 

 

ABSTRACT

 

Program Studi Teknik Industri (PSTI) is one of the departments in the Faculty of Engineering, University of Diponegoro. In 2015 PSTI has had a new building to support lesson activity. Along with it PSTI also get lectures supporting assets such as computers, desks, chairs and others. However, asset management in PSTI is currently not running well, PSTI has no special asset database to simplify the management and tracking of assets. PSTI asset manager at this time only use data collection using Excel to record the availability of its assets and it also had not updated. Many assets in PSTI do not have an inventory number that has been given by the Unit Layanan Pengadaan (ULP) Faculty of Engineering. This condition make difficult for searching their asset. These problems often lead to asset managers in the PSTI is difficult to determine the condition of the assets is good, broken or missing. This makes the process of replacing damaged assets PSTI in ULP be no maximum. Therefore, needed an information system that can run the asset management business into a neat and structured asset management department can be easy to perform management and asset tracking. The process of designing Asset Management Information System (SIMA) begins with the identification of an asset management system that is currently running in PSTI and make the proposed new system. Furthermore, of the proposed system is designed DFD (Data Flow Diagram) and ERD (Entity Relationship Diagram) and also the information system interface design. From the design stage and then produced a web-based information system to manage assets in PSTI. Further verification and validation to determine the suitability of the design of the system with the end result of SIMA have been made. Last is comparing the old system with a new system to determine the differences that looks after the implementation of the new system.

Fulltext View|Download
Keywords: aset; manajemen aset; sistem informasi

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update: 2024-12-24 09:08:02

  1. Asset management information system for higher education

    Setiawan R.. Journal of Physics: Conference Series, 127 (2), 2019. doi: 10.1088/1742-6596/1402/2/022083