skip to main content

Investigasi Gaya Potong, Kekasaran Permukaan dan Keausan Pahat Pada Proses Bubut Baja Menggunakan Teknik Pelumasan Minimum Quantity Lubrication (MQL) Berbasis Minyak Nabati

*Mazwan Mazwan orcid  -  Politeknik Jambi, Indonesia
Satrio Darma Utama orcid  -  Politeknik Jambi, Indonesia
Ridhani Anita Fajardini orcid  -  Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya, Indonesia
Open Access Copyright (c) 2024 ROTASI

Citation Format:
Abstract

Proses pemesinan harus dilakukan dengan tepat agar komponen yang dihasilkan dapat memenuhi spesifikasi yang telah ditentukan. Kinerja proses bubut dapat dievaluasi berdasarkan sifat mampu mesin (machinability) seperti gaya potong, kekasaran permukaan dan keausan pahat, yang nilainya diharapkan seminimum mungkin. Gaya potong, kekasaran permukaan dan keausan pahat yang dihasilkan pada proses bubut dipengaruhi oleh parameter proses, seperti kecepatan potong, kedalaman potong, gerak makan dan kondisi pemotongan. Penelitian ini menggunakan teknik pelumasan berbasis minimum quantity lubrication (MQL). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisa pengaruh parameter-parameter proses bubut terhadap gaya potong, kekasaran permukaan dan keausan pahat pada proses bubut baja AISI 4140. Metode penelitian ini menggunakan rancangan eksperimen Taguchi matriks ortogonal array L18. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kedalaman potong merupakan fakor utama yang mempengaruhi semua respon diikuti gerak makan. Perubahan kecepatan potong tidak mempengaruhi nilai kekasaran permukaan dan perbedaan cairan pemotongan tidak berpengaruh terhadap keausan pahat.  

Fulltext View|Download
Keywords: sifat mampu mesin; minimum quantity lubrication; proses pemesinan

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update: 2025-01-22 07:10:26

No citation recorded.