skip to main content

PENGGUNAAN JENIS MEDIA KULTUR TEKNIS TERHADAP PRODUKSI DAN KANDUNGAN NUTRISI SEL Spirulina platensis

*Suminto Suminto  -  , Indonesia

Citation Format:
Abstract
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaaan tiga jenis komposisi media kultur teknis terhadap hasil produksi dan kandungan nutrisi sel S. platensis dan untuk mengetahui jenis media yang terbaik dari ketiga jenis komposisi tersebut. Kultur sel S. platensis dilakukan dengan menggunakan bak fiber gelas volume 300 l, dengan periode kultur selama 7 hari dengan kepadatan awal 50.000 sin/ml. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan dan masing-masing terdiri dari 3 ulangan. Kemudian dari masing-masing kultur tersebut dianalisis kandungan nutrisinya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan W berbeda sangat nyata (p<0.01) terhadap kelimpahan sel S. platensis pada puncak pertumbuhan dan kandungan nutrisi (protein, lemak, karbohidrat dan abu). Kelimpahan sel, kandungan protein dan lemak tertinggi terjadi pada perlakuan W yang masing-masing nilainya 5,684 log sin/ml, 67,58%, dan 11,61%. Disimpulkan bahwa media Walne merupakan media yang terbaik pengaruhnya terhadap kelimpahan sel pada puncak populasi dan nilai nutrisi, khususnya nilai kandungan protein dan lemak.
Kata kunci : S. platensis, Media kultur, Produksi sel, Kandungan nutrisi.

ABSTRACT
The purpose of this research was to know the differences three technical culture media composition and the best compotition of technical media culture on the production and nutrition contents of S. platensis cells. The material of S. platensis cells were cultured by using fiber glass tank volume 300 l. Those cells were cultured during 7 days with initial cell density of 50.000 sin/ml. The experimental method was employed in this research with completely randomized design, through three treatments and three replicates, respectively. Then each treatment was analyzed for cells production and it’s nutritional content. The research results showed that W treatment was highly significantly different effect (p<0.01) on the maximal cell densities and nutrition content (protein, fat, and ash) of S. platensis cells. The highest cell density and protein content were W treatment of 5,684 log sin/ml and 67,58%, respectively. There was concluded that Walne media had significant effects on the best cell density and nutrition value of S. platensis cells, especially in the protein and fat contents.
Key words : S. platensis, Culture medium, Cells production, and Nutrition content
Fulltext View|Download

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update: 2024-11-09 02:31:41

No citation recorded.