skip to main content

Karakteristik Upwelling di Sepanjang Perairan Selatan NTT Hingga Barat Sumatera

1Jurusan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro, Tembalang, Semarang, Indonesia

2Program Studi Oseanografi, Institut Teknologi Bandung, Bandung, Indonesia

Published: .

Citation Format:
Abstract

Kejadian upwelling di sepanjang perairan Selatan Nusa Tenggara Timur (NTT) hingga Barat Sumatera
merupakan bentuk evolusi upwelling yang setiap tahun berulang. Fenomena upwelling ini dipengaruhi
oleh musim dan iklim. Adanya perubahan fenomena iklim (Normal, El Niño, dan La Niña) diduga akan
menyebabkan perubahan karakteristik upwelling, baik temporal (periode upwelling), spasial (distribusi
horisontal), maupun intensitasnya. Berdasarkan hasil analisa dari data pola angin, model pola arus, sebaran suhu baik dari model maupun dari WOD ( Word Ocean Data ), serta data satelit yang berupa SST ( Sea Surface Temperature ) dan chlorofil-a, ditemukan bahwa pada variasi fenomena iklim (Normal, El Niño dan La Niña) tahunan , menunjukkan karakteristik upwelling yang berbeda. Upwelling pada tipe periode El Niño mempunyai karakteristik lebih lama, lebih luas distribusi spasialnya dan lebih kuat intensitasnya dibanding pada periode Normal dan La Niña. Upwelling pada tipe periode La Niña mempunyai karakteristik paling singkat kejadiannya, paling sempit distribusi spasialnya dan paling kecil intensitasnya dibanding periode El Niño dan Normal.

Kata kunci: Upwelling, Normal, El Niño, La Niña


Upwelling evolution on the Southern Coast of NTT to the Western Coast of Sumatera occurs periodically
every year. This upwelling phenomena is affected by weather and climate. The climate variability (Normal,
El Niño, dan La Niña) are supposed to couses the upwelling characteristic changes, both temporally
(upwelling periodic) and spacially (horizontal distribution) and also upwelling intensity. Based on wind data analysis, current patern model, temperature distribution carried out from model data, Word Ocean
Data and Sea Surface Temperature and chlorophyl-a obtained from satelite image, it is found that
interannual variability of climate (Normal, El Niño, and La Niña events) couses different upwelling
characteristics. Upwelling during the El Niño event has longer period, wider spacial distibution and
stronger intensity than that during the Normal and La Niña ones. Upwelling during the La Niña events
has shorter period, narrower spacial distribution, and weaker intensity than that during the El Niño and
Normal event.

Key words : Upwelling, Normal, El Niño, La Niña

Fulltext View|Download

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update: 2024-11-20 11:40:24

  1. Influence of ENSO and IOD to Variability of Sea Surface Height in the North and South of Java Island

    Fadlan A.. IOP Conference Series: Earth and Environmental Science, 55 (1), 2017. doi: 10.1088/1755-1315/55/1/012021