Coastal and Watershed Research Group, Faculty of Geography, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta 55281 Indonesia, Indonesia
BibTex Citation Data :
@article{JIL68672, author = {Bachtiar Mutaqin}, title = {Karakteristik Sampah Laut di Kepesisiran Bantul – Yogyakarta}, journal = {Jurnal Ilmu Lingkungan}, volume = {23}, number = {6}, year = {2025}, keywords = {sampah makro; sampah meso; kepadatan sampah; Pantai Baru; Pantai Depok}, abstract = {Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik sampah laut ukuran 2,5 cm - 1 m (makro) dan 0,5 - 2,5 cm (meso) di Kabupaten Bantul, Yogyakarta. Pengukuran dan identifikasi karakteristik sampah laut ukuran makro dan meso di Kabupaten Bantul dilakukan pada 2 lokasi, yaitu di Pantai Baru dan Pantai Depok. Kegiatan pemantauan sampah laut dilakukan dari 2019 hingga 2022 dengan 2 kali pengukuran per tahun, yaitu saat musim barat hingga awal peralihan 1 dan musim timur hingga awal peralihan 2. Pada tahun 2022, pengukuran dilakukan 1 kali pada bulan Mei 2022. Metode pelaksanaan pemantauan sampah laut di Kabupaten Bantul dilaksanakan menggunakan metode transek. Berdasarkan analisis data yang diperoleh di lapangan, dapat diidentifikasi berbagai macam jenis sampah yang terdiri dari plastik, kaca dan keramik, kayu, busa plastik, karet, kardus dan kertas, logam, dan bahan lainnya. Kepadatan setiap jenis sampah sangat bervariasi tiap tahunnya, antara 0 hingga 18 buah per meter persegi. Hanya sampah jenis tertentu, seperti plastik, busa plastik, dan bahan lainnya, yang teridentifikasi memiliki kepadatan lebih dari satu buah per meter persegi, baik yang berukuran makro maupun meso. Sementara itu, jenis sampah lainnya secara umum memiliki kepadatan kurang dari satu buah per meter persegi. Terlihat adanya peningkatan jumlah sampah plastik yang cukup signifikan, baik dari kepadatan berat maupun jumlah sampah plastik. Oleh karena itu, perlu adanya kebijakan atau intervensi untuk mengurangi dampak yang mungkin dihasilkan karena sampah plastik di wilayah kepesisiran.}, pages = {1538--1548} doi = {10.14710/jil.23.6.1538-1548}, url = {https://ejournal.undip.ac.id/index.php/ilmulingkungan/article/view/68672} }
Refworks Citation Data :
Article Metrics:
Last update:
Last update: 2026-01-01 01:35:28
View My Stats
JURNAL ILMU LINGKUNGAN ISSN:1829-8907 by Graduate Program of Environmental Studies, School of Postgraduate Studies is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License. Based on a work at www.undip.ac.id.