skip to main content

STUDI TENTANG KEPUASAN DAN MINAT CHURN PADA INTERNET SPEEDY SEMARANG

*Rista Dwi Permana Sari  -  Magister Manajemen Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh tingkat kualitas fitur dan tingkat
kewajaran persepsi harga terhadap tingkat kepuasan serta pengaruhnya terhadap minat churn.
Penelitian ini dilakukan pada pelanggan Speedy yang ingin berhenti berlangganan di area
Semarang, responden yang digunakan sebanyak 100 pelanggan dengan menggunakan SPSS.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kualitas fitur dan tingkat kewajaran persepsi harga
mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat kepuasan, sedangkan tingkat
kepuasan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap minat churn. Pengaruh tingkat kualitas
fitur terhadap tingkat kepuasan sebesar 0,369, sedangkan pengaruh tingkat kewajaran persepsi
harga terhadap tingkat kepuasan sebesar 0,425.
Tingkat kewajaran persepsi harga adalah variabel paling penting dalam mempengaruhi tingkat
kepuasan daripada tingkat kualitas fitur, sedangkan tingkat kepuasan berpengaruh terhadap
minat churn sebesar -0,711.

Fulltext View|Download
Keywords: tingkat kualitas fitur, tingkat kewajaran persepsi harga, tingkat kepuasan, dan minat churn

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update: 2024-11-22 09:20:36

No citation recorded.