skip to main content

SCHOOL REFUSAL PADA ANAK SEKOLAH DASAR

*Nazwa Manurung  -  Fakultas Psikologi Universitas Sumatera Utara, Indonesia

Citation Format:
Abstract

School refusal adalah masalah emosional yang dimanifestasikan dengan ketidakinginan anak untuk menghadiri sekolah dengan menunjukkan simptom fisik, yang disebabkan karena kecemasan berpisah dari orang terdekat, karena pengalaman negatif di sekolah atau karena punya masalah dalam keluarga. Metode yang digunakan dalam penelitian ini studi kasus dengan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara semi-terstruktur. Adapun kriteria subjek dalam penelitian ini adalah siswa Sekolah Dasar, dan mengalami school refusal. Hasil penelitian ini menemukan bahwa subjek 1 mengalami school refusal karena tidak ingin berpisah dari orang yang dekat dengannya yaitu neneknya. Subjek 2 mengalami school refusal karena mempunyai pengalaman negatif di sekolah yaitu takut pada gurunya. Subjek 1 dan 2 mengalami school refusal lebih dari setahun. Subjek 1 seharusnya sudah sekolah tahun lalu tapi gagal karena takut pada gurunya sedangkan subjek 2 telah mengalami rasa takut pada gurunya semenjak duduk di kelas lima (V) SD.

Kata kunci : school refusal, pengalaman tidak menyenangkan, anak

Fulltext View|Download

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update: 2024-11-21 23:35:36

No citation recorded.