skip to main content

Analisis Promosi Layanan Perpustakaan Digital iSabilulungan

*Afni Afifah  -  Departemen Kurikulum dan Teknologi Pendidikan, Universitas Pendidikan Indonesia, Indonesia
Santi Santika  -  Departemen Kurikulum dan Teknologi Pendidikan, Universitas Pendidikan Indonesia, Indonesia
Received: 14 Jan 2021; Revised: 3 Dec 2021; Accepted: 7 Dec 2021; Published: 19 Dec 2021.

Citation Format:
Abstract

Penelitian ini menjelaskan mengenai upaya promosi layanan perpustakaan digital iSabilulungan oleh Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Bandung. iSabilulungan merupakan aplikasi perpustakaan digital yang dilengkapi eReader dan fitur media sosial seperti chatting dan sharing untuk mewadahi adanya interaksi antar pemustaka. Untuk dapat dimanfaatkan oleh pemustaka secara maksimal, perlu adanya promosi sehingga layanan perpustakaan digital iSabilulungan ini dapat lebih banyak dikenal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menjelaskan mengenai promosi salah satu layanan yang dikembangakan oleh Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Bandung yaitu layanan perpustakaan digital iSabilulungan. Metode penelitian yang digunakan yaitu kualitatif dengan wawancara secara mendalam dan observasi pada website dan media sosial yang dimiliki Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Bandung sebagai sarana promosi secara daring. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, promosi iSabilulungan biasa dilakukan baik secara daring melalui media sosial Instagram, Facebook hingga website. Adapun secara luring yaitu melalui berbagai kegiatan dan event yang dilaksanakan maupun diikuti oleh Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Bandung seperti Festival Literasi, Bimbingan Teknis, lomba, kunjungan dari sekolah, hingga promosi yang dilakukan bersamaan dengan layanan perpustakaan keliling dan layanan SATALI (Sabilulungan Wisata Literasi). Promosi secara luring dan daring tersebut kemudian dianalisis kembali berdasarkan teori Philip Kotler tentang macam-macam promosi yang terdiri dari advertising, sales promotion, publicity, personal selling serta direct marketing. Diharapkan penelitian ini dapat menjadi sarana yang secara tidak langsung ikut mempromosikan layanan perpustakaan digital iSabilulungan juga meningkatkan kegiatan promosi yang sedang berlangsung.

Fulltext View|Download
Keywords: promosi; isabilulungan; dinas arsip dan perpustakaan kabupaten bandung

Article Metrics:

  1. Anggito, A. & Setiawan, J. (2018). Metodologi Penelitian Kualitatif. Sukabumi: CV Jejak. https://jejakpublisher.com/product/metode-penelitian-kualitatif/
  2. Darmono. (2007). Perpustakaan Sekolah: Pendekatan Aspek Manajemen dan Tata Kerja. Jakarta: Grasindo. https://onesearch.id/Record/IOS5236.slims-92426/Description
  3. Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Bandung. (2018). iSabilulungan. https://isabilulungan.moco.id/ Diakses pada 1 Desember 2020
  4. Faisol, M. A. & Kurniawan, A. T. (2016). Analisis Promosi Perpustakaan di Layanan Multimedia UPT Perpustakaan Universitas Islam Sultan Agung Semarang. Jurnal Ilmu Perpustakaan, 5(2), 241-250
  5. Fauzan, & Ati, S. (2018). Analisis Pemanfaatan Aplikasi iPusnas Berbasis Android di Perpustakaan Nasional Republik Indonesia: Jurnal Ilmu Perpustakaan, 7(4), 11–20
  6. Iryanti, Y. & Rachman, M. (2019). Promosi Perpustakaan Melalui Media Sosial Twitter di Perpustakaan Daniel S. Lev. Edulib: Journal of Library Information Science, 9(2), 128-143
  7. Maryatun. (2020). Pemanfaatan Buku Teks Elektronik di Perpustakaan Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada. Lentera Pustaka, 6(2), 77-88
  8. Putri, D. E., & Mutia, F. (2020). Literasi Media Sosial pada Perpustakaan Perguruan Tinggi Negeri. Lentera Pustaka, 6(2), 145-158
  9. Sari, E. A. (2019). Peran Pustakawan AI (Artificial Intelligent) Sebagai Strategi Promosi Perpustakaan Perguruan Tinggi di Era Revolusi 4.0. Bibliotika: Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi. 3(1), 64-73
  10. Sudiar, N., Mafar, F. & Rosman. (2017). Model Promosi Perpustakaan Perguruan Tinggi di Pekanbaru. Lentera Pustaka, 3(1), 19–25
  11. Suharso, P, dkk. (2020). Layanan Perpustakaan Perguruan Tinggi dalam Mengahadapi Pandemi Covid-19: Anuva: Jurnal Kajian Budaya, Perpustakaan dan Informasi, 4(2), 271–286
  12. Suharso, P & Pramesti, A. N. (2020). Promosi Perpustakaan Melalui Instagram: Studi di Perpustakaan Airlangga: Publication Library and Information Science, 3(2), 66-74
  13. Suharti. (2020). Layanan Perpustakaan di Masa Pandemi Covid 19: Buletin Perpustakaan. 3(2), 53–63
  14. Supriyatno, H. (2019). Strategi Pemanfaatan Media Sosial Sebagai Sarana Promosi Perpustakaan: Studi Analisis Persepsi Pemustaka Tentang Efektifitas Pemanfaatan Media Sosial Sebagai Sarana Promosi Layanan Perpustakaan UIN Sunan Ampel. Indonesian Journal of Academic Librarianship, 3(3), 33-45
  15. Winoto Y. (2019). Kegiatan Promosi Perpustakaan Melalui Instagram Kaitannya dengan Perubahan Sikap Followers. Jurnal Pustaka Budaya, 6(2), 12-21
  16. Yenianti, I. (2019). Promosi Perpustakaan Melalui Media Sosial di Perpustakaan IAIN Salatiga: Pustabiblia: Journal of Library and Information Science, 3(2), 223-237

Last update:

No citation recorded.

Last update: 2024-03-29 06:51:19

No citation recorded.