skip to main content

VALUASI EKONOMI DAN PERSEPSI WISATAWAN TERHADAP POTENSI WISATA PANTAI KARANG JAHE KABUPATEN REMBANG (Economic Valuation and Tourist Perception in Karang Jahe Beach Tourism Potential Rembang Regency)

*Brenda Sabrina Marsha Putri  -  Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan, Jurusan Perikanan, Indonesia
Churun Ain  -  Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan, Jurusan Perikanan, Indonesia
Siti Rudiyanti  -  Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan, Jurusan Perikanan, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Pantai Karang Jahe (PKJ) merupakan obyek wisata yang memiliki potensi, seperti air laut yang jernih, pasir laut yang putih, terumbu karang serta hamparan pohon cemara, sehingga membuat banyak wisatawan berkunjung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui valuasi ekonomi serta persepsi wisatawan terhadap PKJ. Penelitian dilakukan di PKJ Jl. Rembang-Lasem, Punjulharjo, Kecamatan Rembang, Kabupaten Rembang Jawa Tengah pada Desember 2017. Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan melakukan survey kepada 100 wisatawan. Pengumpulan data dari responden (dengan kuesioner) teknik sampling accidental sampling, sedangkan analisis valuasi ekonomi nilai biaya wisata menggunakan pendekatan Travel Cost Method. Tipologi wisatawan mayoritas pelajar/mahasiswa, datang berkelompok, tujuan berlibur, ber-pendapatan kurang dari Rp.500.000/bulan dan berasal dari wilayah Rembang. Hasil penelitian menunjukkan total biaya perjalanan yang dikeluarkan wisatawan selama berwisata di PKJ pada tahun 2017 sebesar Rp.136.651.504.395,00; 2016 Rp.93.880.800.000,00; 2015 Rp. 88.050.900.000,00; dan 2014 Rp. 1.535.734.440,00. Nilai total ekonomi pariwisata dipengaruhi oleh jumlah wisatawan dan laju inflasi. Persepsi wisatawan terhadap PKJ masuk kedalam 2 kategori yaitu kurang baik dan tidak baik. Persepsi wisatawan mengenai potensi wisata kuliner, wahana wisata, pelayanan pengelola pantai PKJ yaitu tidak baik. Wisata pantai, fasilitas umum, potensi kenyamanan mendapatkan nilai kurang baik, sehingga wisatawan cukup berkeinginan untuk datang kembali

 

The Karang Jahe Beach (KJB) is a tourist destination with many potentials such as clear sea water, white sand, coral reefs and pine trees. Those potential lead a lot of tourists visit to KJB. The aims of this research were to determine the economic valuation and the tourists perception. The research was conducted at KJB Jl. Rembang-Lasem, Punjulharjo, Rembang Sub-district, Rembang Regency, Central Java in December 2017. The research used quantitative method, with a survey conducted to 100 tourists as a respondents. Accidental sampling is used for data collection using questionnaire. The economic valuation analysis of the tour’s cost value Travel Cost Method approach. Typologies of tourists are mostly students coming from Rembang, in a group for holiday, having incomes of less than Rp.500.000/month. The results showed the total travel cost spent tourists during the trip is Rp.136.651.504.395 in 2017; Rp.93.880.800.000,00 in 2016; Rp.88.050.900.000,00 in 2015; and Rp.1.535.734.440,00 in 2014. The total value of the tourism affected by the number of tourist and rate of inflation. Tourists perception about KJB fall into two categories these are not good enough good and not good. Tourists perception about the potential of culinary tourism, tourist rides and beach management service are not good. Coastal tourism, public facilities, and comfort potential getting less attractive scores to anable tourists to return again in the future.

Note: This article has supplementary file(s).

Fulltext View|Download |  Research Instrument
VALUASI EKONOMI DAN PERSEPSI WISATAWAN TERHADAP POTENSI WISATA PANTAI KARANG JAHE KABUPATEN REMBANG
Subject Valuasi Ekonomi; Potensi Wisata;Travel Cost Method; Pantai Karang Jahe; Persepsi
Type Research Instrument
  Download (54KB)    Indexing metadata
Keywords: Valuasi Ekonomi; Potensi Wisata; Travel Cost Method; Pantai Karang Jahe; Persepsi

Article Metrics:

Article Info
Section: Research Articles
Language : IND
  1. Anshori,I. 2017. Valuasi Ekonomi Kawasan Tamanhutan Raya Bunder Di Gunungkidul Yogyakarta Melalui Pendekatan Nilai Ekowisata Dengan Travel Cost Method (TCM) Dan Contingent Valuation Method (CVM). [Tesis]. Universitas Sebelas Maret Surakarta
  2. Aprilliana, R. 2014. Pengaruh Lingkungan Kerja, Kompetensi, Dan Pemberdayan Terhadap Kinerja Pada Guru Sertifikasi Sma Negeri Kecamatan Kotabumi Selatan Tahun Pelajaran 2013/2014. [Skripsi]. Universitas Lampung, Lampung
  3. Fitriana, V., Z, Abidin., dan T, Endaryanto. 2017. Estimasi Permintaan dan Nilai EkonomiTaman Wisata Alam Angke Kapuk Jakarta Utara. Jurnal Ilmu-Ilmu Agribisnis. 5(3): 267-274. http://dx.doi.org/10.23960/jiia.v5i3.%25p
  4. Handayani, F., dan H, Warsono. 2017. Analisis Peran Stakeholders Dalam Pengembangan Objek Wisata
  5. Pantai Karang Jahe Di Kabupaten Rembang. Universitas Diponegoro. Journal of Public Policy and Management. 6(3): 1-13
  6. Hijriati, E., dan R, Mardiana. 2014. Pengaruh Ekowisata Berbasis Masyarakat terhadap Perubahan Kondisi Ekologi, Sosial dan Ekonomi di Kampung Batusuhunan, Sukabumi. Jurnal Sosiologi Pedesaan. 2(3): 146-159
  7. Khoiriah, R.A., F.E, Prasmatiwi., dan M.I, Affandi. 2017. Evaluasi Ekonomi Dengan Metode Travel Cost Pada Taman WisataPulau Pahawang Kabupaten Pesawaran. Jurnal Ilmu-Ilmu Agribisnis. 5(4): 406-413. http://dx.doi.org/10.23960/jiia.v5i4.%25p
  8. Miranti, M., S, Sundarso., dan H, Purnaweni. 2015. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Implementasi Kebijakan Ruang Terbuka Hijau Di Kabupaten Rembang. Journal of Public Policy and Management Review. 4(2): 393-404
  9. Mulyadi, A.M. 2018. Pedestrian Perception about Facility of Pedestrian Crossings. Institute of Road Engineering, Ministry of Public Works and Housing, Bandung
  10. Prayudha, A.B., F, Purwanti., dan D, Wijayanto. 2017. Potensi Pengembangan Wisata Air Di Waduk Jatibarang, Semarang Berbasis Nilai Ekonomi. Journal Of Maquares. 6(2):103-110
  11. Rahayu, S., dan I.S, Lingga. 2009. Pengaruh Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak. Jurnal Akuntansi. 1(2): 119 - 138
  12. Sahara, A.Y. 2013. Analisis Pengaruh Inflasi, Suku Bunga BI, Dan Produk Domestik Bruto Terhadap Return On Asset (ROA) Bank Syariah Di Indonesia. Jurnal Ilmu Manajemen. 1(1): 149-157
  13. Simamora, B. 2017. Pengaruh Pelatihan Dan Pengembangan Serta Prestasi Kerja Terhadap Pengembangan Karir Pegawai Pada Dinas Bina Marga Dan Pengairan Kota Pematangsiantar. Jurnal Politeknik Bisnis Indonesia. 7(2): 13-23. http://jurnal.murnisadar.ac.id/index.php/PBI/article/view/21>
  14. Sulistyono, N. 2007. Pengantar Ekoturisme: Editor Buku Oding Affandi. Buku Panduan Praktik Pengenalan dan Pengelolaan Hutan Departemen Kehutanan, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara. Medan
  15. Sururi, I., A, Fathoni., dan M.M, Warso. 2018. Pengaruh Job Insecurity, Fokus Kerja Dan Status Kerja Terhadap Turn Over Pegawai Pada PT Mulia Form Grafindo. 4(4): 1-15
  16. Tambunan, E., Siti, L., dan Pindi, P. 2013. Analisis Nilai Ekonomi Obyek Wisata Alam di Kabupaten Samosir, Provinsi Sumatera Utara (Studi Kasus Pemandian Air Panas di Kelurahan Siogung-ogung, Kecamatan Pangururan). Universitas Sumatera Utara. 2(2): 80-84
  17. Umar, H. 2005. Riset Pemasaran dan Perilaku Konsumen. PT Gramedia Pustaka Utama dengan Jakarta Business Research Centre. Jakarta
  18. Yahya, Z.A. 2016. Potensi Dan Strategi Pengembangan Objek Wisata Pantai Ketawang Di Desa Patutrejo Kecamatan Grabag Kabupaten Purworejo. Universitas Negeri Yogyakarta

Last update:

No citation recorded.

Last update: 2024-04-17 11:28:48

No citation recorded.